Pembukaan Porseni di Kapoiala dan Bondoala, Masyarakat Menyeru ‘Lanjutkan’

  • Bagikan
Ketua DPRD Konawe, Gusli Topan Sabara saat menyambut peserta defile di Kecamatan Bondoala (Foto: Mas Jaya/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KONAWE – Pembukaan acara pekan olahraga dan seni (Porseni) dan Keagamaan dalam rangka peringatan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia ke-72 di Kecamatan Kapoiala, Kabupaten Konawe berlangsung meriah, Kamis (10/8/2017). Acara ini dibuka langsung Ketua DPRD Konawe, Gusli Topan Sabara.

Defile terselenggara di lapangan Desa Labotoy Jaya sebagai tuan rumah tahun ini. Peserta pawai dimeriahkan murid Paud hingga pelajar SMA, serta masyatakat umum dari berbagai perwakilan kelurahan dan desa. Acara tersebut menampilkan berbagai corak budaya masyarakat kecamatan Kapoiala.

Dukungan terhadap pemerintahan Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa juga tampak dalam upacara tersebut. Spanduk yang dibawa kontingen kelurahan dan desa, rata-rata membawa tulisan yang menyuratkan pesan “Lanjutkan”.

Dalam sambutannya, Gusli Topan Sabara berharap masyarakat menjunjung tinggi sportivitas selama kegiatan Porseni dan Keagamaan. Saat hendak menutup pidatonya, dia menyempatkan diri bertanya kepada peserta upacara. Ia menyeru, apakah masyarakat masih setuju jika pembangunan di Konawe siap dilanjutkan. Teriakannya pun disabut ‘lanjutkan’.

“Lanjutkan,” timpal peserta upacara membalas teriakan Gusli Topan Sabara.

Usai membuka upacara di Kapoiala, Gusli Topan Sabara bersama rombongan langsung menuju ke Kecamatan Bondoala untuk membuka kegiatan yang sama. Sambutan masyarakat Bondoala pun tak kalah meriah. Dihadapan seribuan perserta upacara dia kembali bertanya, apakah masyarakat siap melanjutkan pembangunan yang ada saat ini. Dengan serentak warga Bondoala menjawab ‘lanjutkan’.

Laporan: Mas Jaya

  • Bagikan