Koltim Kembangkan Agrobisnis Berdaya saing

  • Bagikan
Humas Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Koltim, Abdul Rahmat Rahman. (Foto: Firmansyah Asapa/SULTRAKINI.COM)

SULTRAKINI.COM: KOLAKA TIMUR – Bupati Kolaka Timur (Koltim), Tony Herbiansyah, akan menjadikan daerah Koltim sebagai daerah agrobisnis berdaya saing. Apalagi sektor pertanian dan perkebunan masyarakat setempat termasuk mempengaruhi Pendapatan Asli Daerah (PAD).

Sektor yang dimaksud seperti, peningkatan produksi tanaman coklat dan tanaman cabai. Dikatakan Humas Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Koltim, Abdul Rahmat Rahman, Sektor pertanian menyumbangkan 27 persen PAD di 2017. Jumlah itu terbilang tinggi jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya hanya 17 persen.

“Tolak ukur daerah agrobisnis apabila mampu memproduksi dari segi pertanian dan perkebunan. Daerah kami sudah tidak menghawatirkan pihak luar termasuk Singapura dan Korea,” Jumat (24/03/2017).

Selain kedua sektor tersebut, potensi produksi batu bara di Desa Tawanga, Kecamatan Uluiwoi turut dikembangkan. Bahkan Potensi ini bakal dipaparkan di Badan Geologi Batu Bara dan Panas Bumi Bandung pada 6 April 2017 mendatang.

Laporan: Firmansyah Asapa

  • Bagikan