Brimob Polda Sultra Diterjunkan ke Kolut Amankan Pilkada 2017

  • Bagikan
Puluhan personel Brimob Polda Sultra yang ditugaskan untuk Bawah Kendali Operasi (BKO) saat diberikan pengarahan oleh Kabag Ops Polres Kolaka Utara, Akp Alwi (foto: Rian Adriansyah)

SULTRAKINI.COM:KENDARI- Sebanyak 86 personil Brimob Polda Sultra yang ditugaskan untuk pengamanan pilkada di Kolaka Utara (Kolut). Personil ini langsung dipimpin oleh Akbp Antonius A. Danang HW, S.I.K.

“Brimob yang di turunkan dalam rangka Pengamanan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara tahun 2017, dengan tujuan agar terciptanya situasi Kamtibmas (Keamanan, Ketertiban Masyarakat) di Wilayah Hukum Polres Kolaka Utara tetap kondusif,” ungkap Kabagops Polres Kolaka Utara, Akp Alwi, sekaligus menyambut kedatangan tim pengamanan, Rabu (01/02/2017).

Selama berada di Kolut, semua personel Brimob juga diharapkan tetap siap siaga kapan pun digerakkan dan dibutuhkan. Selain itu, keduanya bisa saling berkoordinasi demi mengawal proses pilkada serentak di Kabupaten Kolaka Utara.

“Jika ada kendala dalam pelaksanakan tugas-tugas di lapangan, tanyakan, koordinasikan, tetap jaga kesehatan, kekompakan dalam prestasi setiap pelaksanaan tugas,” pungkas Akp Alwi.

Laporan: Rian Adriansyah

  • Bagikan