Android 7.1.2 Nougat Mulai Disebar

  • Bagikan
Ilustrasi

Jakarta – Meski baru sekitar tiga bulan versi finalnya dirilis, Android 7 Nougat sudah beberapa kali memperoleh update. Yang terbaru adalah versi 7.1.2 yang sudah mulai disebar Google.

Tapi status Android 7.1.2 Nougat masih belum final. Google mulai menyebarnya dalam rangka pengujian beta publik. Produk yang bisa menggunakannya pun terbatas masih hanya untuk ponsel-ponsel dan perangkat keluaran Google.

Seperti detikINET kutip dari Tech Viral, Selasa (31/1/2017), tercatat ada Pixel, Pixel XL, Nexus 5X, Nexus Player, dan perangkat Pixel C. Nexus 6P juga termasuk, namun Google menyiapkan versi khusus untuk ponsel yang satu ini.

Apa yang baru di Android 7.1.2? Sayangnya tak banyak penjelasan yang bisa disampaikan. Google hanya mengatakan versi terbaru Android Nougat tersebut masih fokus menyempurnakan fitur-fitur yang ada dan melakukan sejumlah perbaikan bug.

Jadi kalau ditanya improvisasi, masih belum ketahuan apa yang bakal disodorkan Google selain yang telah disebutkan di atas.

Umumnya pengujian beta akan dilakukan selama beberapa bulan. Kemudian baru Google merilis versi finalnya ke publik awam. Tapi semuanya tetap kembali ke produsen masing-masing ponsel yang akan menyiapkan sistem operasi tersebut untuk hadir di perangkat besutannya.


inet.detik.com

  • Bagikan